No Bookmarks
Bookmark
Rating
Review at:

6 Tantangan Nyebelin Yang Harus Kamu Kalahkan Kalau Ingin Mahir Berbahasa Inggris Di Indonesia

6 Tantangan Nyebelin Yang Harus Kamu Kalahkan Kalau Ingin Mahir Berbahasa Inggris Di Indonesia

Pernah sebel enggak sih pas baru banget jadi newbie sewaktu belajar bahasa Inggris tapi malah banyak yang enggak dukung? Kalau ditanya penting atau enggak menguasai bahasa asing, semua bakalan serempak bakalan bilang: aku sih yes, eh kok gini jawabnya? Haha

But seriously, masyarakat kita emang tahu kalau bahasa Inggris itu penting tapi enggak sadar kalau terkadang beberapa diantara mereka ada yang hobinya ngusilin dedek gemes yang masih noob pengen lancar ngomong Inggris cas cis cus kaya penyanyi barat. Is that real? Of course, let me tell you 6 facts that you have to overcome if you want to master English in Indonesia.

1.Enggak Pede

Saya yakin, semua orang, termasuk kamu, punya caranya sendiri membangun percaya diri. Begitupun saat belajar bahasa Inggris, kamu perlu mempercayai dirimu sendiri kalau suatu saat nanti, kamu pasti mahir, semuanya dimulai dari percaya diri.

Namun, sayangnya, karena kita tinggal di masyarakat yang jarang menggunakan bahasa asing, persiapkan mentalmu ya, dear. Soalnya, ada beberapa orang usil ditengah masyarakat kita yang tanpa basa-basi bakalan meuruntuhkan rasa percaya diri yang kamu bangun sedari lama. Mereka dengan mudah bisa berkata kasar seperti ini;

Sok inggris lu! 

Mentang-mentang kuliah jurusan bahasa inggris, ngomongnya pake bahasa inggris trus, songong bet dah lu! 

Idih, ngapain sih ngomong pake bahasa inggris gitu? Pengen pamer di depan gue? Biar gue iri kalau elu bisa ngomong bahasa Inggris? 

Kalau daftar ocehan toxic diatas dilanjutkan, mungkin tulisan ini bisa jadi ensiklopedia berisi 1500 halaman karena saking banyaknya kata-kata kasar enggak guna yang niatnya hanya untuk memenuhi penyesalan mereka dimasa lalu dan dilampiaskan padamu biar kamu juga gagal seperti mereka, dear.

Pesan saya sih, kamu harus menguatkan diri dengan sebaik-baiknya, enggak apa-apa kok jatuh atau runtuh pedenya sekali-kali, toh kamu dibekali kemampuan untuk bangkit lagi setelah mengalami kegagalan, so, jangan mudah menyerah ya, dear.


2. Tidak Pernah Menggunakan Bahasa Inggris Dalam Keseharian

Jangankan keahlian berbahasa asing, keahlian mengendarai sepeda motor saja diawalnya bila tidak dilatih dalam keseharian, maka kamu tidak akan mahir mengendarainya.

Kalau kamu beranggapan analogi ini kurang tepat, saya rasa sama saja deh, dalam hal ini, keduanya terbentuk karena kamu membiasakan diri untuk melatihnya dalam keseharian. Karena terlalu mustahil rasanya bisa cas cis cus ngobrol dengan Bahasa Inggris bila kamu tidak melakukan apapun, literally you have to do something, then, you will achieve what you did, as simple as that.

Meski lingkunganmu tidak mendukung, bukan berarti kamu tidak bisa melatih Bahasa Inggris dalam keseharianmu lho, secara tidak sadar, kamu baru saja membiasakan membaca kalimat Bahasa inggris di paragraf sebelumnya yang saya beri tanda miring dan tebal, see?

Kamu bisa menonton film berbahasa inggris tanpa subtitle, membaca blog berbahasa inggris, mendengarkan audiobook bila malas membaca teks berbahasa inggris, mendengarkan lagu dan terjemahannya, melafalkan kalimat Bahasa inggris oleh aktor film favoritmu, dan masih banyak lagi, asalkan ada kemauan, ada banyak jalan yang bisa mengantarkanmu mahir Bahasa inggris.


3. Malas

Malas belajar kosakata yang banyaknya minta ampun, belum lagi harus bias nulis dengan tata bahasa yang baik dan benar, dan kamu tahu kalau rumusnya enggak mudah dihafal, kalau bisa hafalpun, belum tentu kamu bisa menerapkannya, kadang soal yang diberikan lebih susah dibanding ilustrasi yang dijelaskan oleh guru di kelas, dan masih banyak alasan lainnya yang intinya bermuara pada satu hal; Malas.

Mungkin saat ini kamu tidak membutuhkan Bahasa inggris, toh temanmu, keluargamu, dan orang terdekatmu bahkan tidak ada yang menggunakan Bahasa asing ini, jadi tak apa kalau malas mempelajarinya.

Dear, karena hidup itu pilihan, saya ingin kamu memilih sebuah pilihan yang akan membuatmu menjadi pribadi yang lebih baik lagi, dan cukup sudah, jangan menambah daftar penyesalan yang sudah kamu miliki saat ini. Penyesalan memang selalu datang diakhir, kalau datangnya diawal, namanya permulaan. Hehe :D

Well, I am serious, dear. Kamu harus mencoba memulai langkah pertamamu untuk keluar dari zona malas yang melenakan dan selalu pintar sekali membujukmu supaya bermalas-malasan melakukan sesuatu yang seharusnya kamu lakukan. So, saya harap, kamu jangan malas ya buat mempelajari Bahasa asing.

Mudah memang mengatakan saran seperti ini, namun, lagi-lagi, ini pilihanmu, dan jangan menyesal bila nanti ternyata di tempat kerja mengharuskanmu bisa berbahasa inggris dan kamu tidak bisa, maka, kamu malah akan kesulitan dalam menjalani pekerjaanmu.

Yuk, enggak apa-apa kok kalau lelah, itu wajar, beristirahatlah sejenak, lalu lanjutkan pembelajaranmu. Karena seumur hidup, meskipun kita sudah keluar dari bangku sekolah atau kampus, hidup selalu punya caranya sendiri untuk memberikan pembelajaran padamu. Semangat ya, dear.


4. Takut Berbuat Kesalahan

Kamu sudah mempelajari kosakata Bahasa inggris, sudah menyusun sebuah kalimat dalam kepalamu, namun kamu takut kalau kalimat yang kamu ucapkan salah, alhasil, kamu mengurungkan niatmu untuk mencoba.

Dan apa yang kamu dapatkan saat kamu tidak mencoba apapun? Tidak ada!

Yuk, kesampingkan dulu sejenak rasa khawatirmu yang tak beralasan itu, karena ketakutanmu belum tentu terjadi dan memang tidak terjadi, kan belum dimulai, semua ketakutan itu masih ada di kepalamu, so, enggak usah takut ya, toh kalau salah satu dua kata dalam kalimat yang baru saja kamu ucapkan, kamu bisa mengoreksinya dan mengulanginya sebanyak yang kamu mau sampai kamu mahir.


5. Takut Disalahkan Orang Lain

Berbeda namun hampir mirip dengan no 4, kalau sebelumnya ketakutannya hanya ada di kepalamu, sekarang, ketakutan itu mewujud nyata begitu kamu tahu ada diantara orang yang kamu kenal punya sifat suka menyalahkan ini dan itu.

Niat baikmu untuk bisa mahir Bahasa inggrispun dipandang sebagai ancaman baginya karena ia ingin kamu sama dengannya, sama-sama menyesal karena dahulu ketika ia mencoba berkomunikasi lewat Bahasa inggris, ia disalahkan sejadi-jadinya, mulai dari salah penggunaan kata-kata, ekspresi, tata Bahasa, dan banyak lagi.

Oleh karenanya, ia ingin kamu gagal juga dan mengajakmu jadi orang yang lebih realistis supaya kamu tak usah melanjutkan usahamu itu, percuma katanya, nanti kamunya disalahin trus.

Hey, jangan risau ya, dear, kalau ada yang menyalahkanmu sampai menyuruhmu berhenti berlatih keahlian berbahasamu, kamu tetap punya pilihan untuk tidak menghiraukannya, masih punya pilihan untuk tidak bernasib buruk sepertinya karena menyerah mencoba, jadi, lanjutkan ya latihannya, tinggal beberapa langkah lagi kok, bertahan ya, kelak kamu akan bersyukur dengan keputusanmu bertahan pada keputusan yang kamu ambil saat ini.


6. Teruji Oleh Waktu 

Semua yang kamu lakukan tak akan ada artinya bila kamu berhenti di pertengahan jalan, kan sayang sekali rasanya, kamu sudah berlatih menulis dengan baik, sudah terbiasa mendengar kosakata yang diucapkan oleh penutur asing lewat film, game, atau bahkan lagu favoritmu, tapi begitu dihadapkan dengan sulitnya berkomunikasi dalam Bahasa inggris, kamu merasa sepertinya ini tidak mudah dan terpikir untuk berhenti.

Dear, kalau bisa, lanjutkan usahamu ya, yakinlah apapun yang kamu lakukan dengan sepenuh hati tak akan sia-sia, bila kamu berhasil menyelesaikan kesulitan yang membuatmu lelah karenanya, saya yakin, kelak, kamu bisa menceritakan kisah suksesmu dengan bangga pada orang terdekatmu.

Prosesnya tidak mudah dan sebentar memang, asalkan kamu terus mencoba dan tidak berhenti, waktu yang kamu habiskan untuk berlatih akan mengarahkanmu menjadi pribadi yang lebih baik lagi, dalam hal ini, mahir berbahasa inggris.


Penutup

Nah, itu dia 6 tantangan yang mungkin sering menghentikan para pembelajar pemula belajar Bahasa inggris. Saya yakin, keenam tantangan yang sudah saya sebutkan di artikel ini tidak bisa membuat semangatmu runtuh, percayalah pada dirimu kalau kamu bisa dan kuatkanlah tekadmu dalam setiap prosesnya, kelak, kamu akan menuai hasil yang menyenangkan dari proses yang melalahkan ini.

Salam, untukmu yang membaca catatan ini, semoga tulisan ini bisa menginspirasimu menjadi lebih semangat lagi ya mempelajari Bahasa Inggris. :)


Referensi Gambar: Freepik.com