10 Tips Mengerjakan Test TOEFL
Istilah TOEFL nggak hanya populer di kalangan akademisi dan mahasiswa jurusan bahasa Inggris, tapi masyarakat umum juga sudah kenal dengan TOEFL.
Kenal TOEFL bukan berarti semua orang bisa mengerjakan semua set soalnya dengan mudah.
Oleh karena itu, di konten seri TOEFL kali ini, saya ingin berbagi tips mengerjakan TOEFL dari dasar, siapa tahu nanti kamu mau coba ambil tes TOEFL pertama kali.
10 Tips untuk Mempersiapkan dan Mengerjakan Tes TOEFL Pertama Kamu
Yuk persiapkan semuanya sebelum kamu ambil tes TOEFL dimulai dari mempraktekkan 10 langkah umum persiapan TOEFL berikut ini:
1. Pahami Jenis dan Format Ujian TOEFL
Beda jenis TOEFL, beda juga format kompetensi bahasa yang diujikan. Misalnya saja, di TOEFL, ada dua jenis, 1) TOEFL ITP, 2) TOEFL IBT.
Pertama; TOEFL ITP, format skill bahasa yang diujikan adalah tata bahasa (structure / grammar), pemahaman bacaan (reading comprehension), menyimak (listening), dan kemampuan menulis (writing).
Kedua; TOEFL IBT, format skill bahasa yang diujikan lebih menyeluruh; Structure, reading, listening, writing, and speaking.
Dengan mengetahui jenis TOEFL dan format skill yang diujikan, kamu bisa tahu jenis latihan yang bisa dipersiapkan sebelum mengambil tes toefl.
Umumnya, di Indonesia, orang-orang lebihs sering mengambil tes TOEFL jenis ITP, jadi tips selanjutnya akan disesuaikan dengan jenis TOEFL ini ya.
2. Identifikasi Kelebihan dan Kelemahan Skill Bahasa Inggrismu
Cara paling valid untuk mengetahui kelebihan dan kelemahan skill bahasa Inggris, khususnya untuk persiapan TOEFL, adalah ambil tes simulasi TOEFL.
Tes simulasi ini memungkinkan kamu untuk mengetahui sejauh mana kompetensi bahasa yang sudah kamu kuasai.
Setelah mengikuti tes simulasi TOEFL, nanti akan keluar hasilnya, aspek kebahasaan (writing, reading, structure, listening) mana yang sudah bagus dan perlu ditingkatkan.
3. Baca Materi yang Relevan dengan Test TOEFL
Sekedar baca banyak materi bahasa Inggris, baik itu melalui artikel, esai, podcast, dan media lainnya tidak serta merta cocok untuk persiapan tes TOEFL.
Oleh karena itu, saya sarankan untuk membaca materi bahasa Inggris yang diujikan pada tes TOEFL saja agar bisa terpakai saat kamu mengambil tesnya.
4. Latih Kemampuan Mendengarkan Audio Bahasa Inggris
Agar lebih efektif, gunakan sumber materi belajar audio podcast, berita, acara televisi yang umumnya digunakan dalam ujian TOEFL agar kamu bisa paham dan terbiasa dengan pola cerita, narasi, dan pertanyaan yang sering diujikan pada tes listening TOEFL.
5. Pelajari Tata bahasa, frasa, dan struktur kalimat bahasa Inggris serta coba latihan soalnya
Setelah melatih skill listening, sekarang latihan structure atau grammar, kalau kamu masih awam bahasa Inggris, bisa coba mulai pelajari part of speech sebagai dasarnya.
Setelah itu coba pelajari materi tata bahassa yang sering diujikan di test TOEFL, dengan begitu, kamu bisa fokus mempelajari dan melatih materi tata bahasa spesifik dan relevan dengan kebutuhan persiapan tes TOEFL.
6. Latih Kemampuan Membaca & Memahami Bacaan Bahasa Inggris
Aspek bahasa yang harus kamu latih selanjutnya adalah skill membaca. Mudah saja, kalau kamu belum terbiasa baca teks akademis panjang seperti jurnal atau teks akademik lainnya, kamu bisa mulai baca cerita pendek atau artikel bahasa Inggris.
Jika sudah mulai terbiasa, bisa ditingkatkan level bacaannya jadi esai akademik yang sering diujikan dalam tes TOEFL.
Objektifnya adalah membiasakan kamu membaca teks berbahasa Inggris dan memahami maksud dari bacaan tersebut.
7. Latih Kemampuan Menulis dalam Bahasa Inggris
Skill terakhir jika kamu ambil tes TOEFL ITP yang harus dikuasai adalah writing skill. Silahkan baca banyak kosakata, frasa, dan contoh kalimat bahasa Inggris.
Aktifitas itu bisa membantu memperkaya perbendaharaan kata bahasa Inggris yang kamu miliki. Langkah selanjutnya; mulai praktikkan menulis dalam bahasa Inggris.
Untuk awalan, nggak perlu memaksakan menulis kalimat panjang dan kompleks, cukup mulai dari menulis frasa, setelah itu tingkatkan ke bentuk kalimat sederhana. Terus tingkatkan levelnya seiring kemajuan belajar menulismu ya.
8. Latihan Mengerjakan Soal TOEFL dengan Batasan Waktu
Ingin mencari tahu seberapa jauh perkembangan skill bahasa Inggrismu untuk persiapan TOEFL? Kamu bisa coba latihan mengerjakan set soal TOEFL yang tersedia secara gratis di internet.
Agar kamu bisa mendapatkan suasana riil ujian TOEFL, kamu bisa gunakan stopwatch atau batas waktu agar kamu bisa melatih skill manajemen waktu pengerjaan soal TOEFL sesuai durasi yang ditetapkan.
9. Gunakan Materi dan Buku Soal TOEFL
Banyak toko buku yang menyediakan buku TOEFL agar semua orang yang sedang mempersiapkan diri untuk ujian TOEFL bisa latihan banyak soal secara mandiri terlebih dahulu sebelum ambil tes TOEFL sungguhan.
Buku TOEFL ini biasanya dibuat dan disusun berdasarkan data kredibel yang disesuaikan dengan ujian TOEFL asli sehingga pola pertanyaan, soal, dan jawabannya diulas lengkap di buku ini.
10. Ambil Tes Simulasi atau TOEFL Sungguhan
Di poin kedua sebenarnya kita sudah bahas untuk ambil tes simulasi TOEFL untuk mengetahui kemampuan bahasa Inggris kamu lebih dan kurangnya di aspek apa. Tapi jika belum ambil tes simulasi, kamu bisa coba ambil tes simulasi ini sebagai langkah awal sebelum ambil ujian TOEFL sungguhan.
Tapi jika kamu sudah pernah ambil tes simulasi, tak ada salahnya untuk menguji dan menantang kemampuan bahasa Inggrismu dengan mengikuti ujian TOEFL asli dan bersertifikat resmi.
Dengan begitu, kamu bisa punya skor TOEFL valid sesuai kemampuan bahasa Inggrismu.
Saya harap 10 tips persiapan mengerjakan tes TOEFL ini bisa bermanfaat untuk kamu ya.
Posting Komentar